WhatsApp Aero Mod Apk Download Versi Terbaru 2021

Posted on

Akhir-akhir ini, aplikasi WA modifikasi semakin dikenal masyarakat luas. Semakin banyak pilihan WhatsApp modifikasi ini untuk diinstall di smartphone Android Anda. Salah satunya adalah WhatsApp Aero yang dikenal memiliki fitur-fitur privasi yang unik, apa sajakah itu?

WA mod versi ini pada dasarnya belum lama rilis. Mungkin sebelumnya kebanyakan orang hanya mengenal WA mod berupa GB WhatsApp. Padahal, Anda memiliki banyak pilihan untuk menginstall aplikasi modifikasi ini.

Review Aero WhatsApp Apk Terbaru

Review-Aero-WhatsApp-Apk-Terbaru

Aplikasi WhatsApp modifikasi ini dirancang oleh seorang developer asal Turki, yaitu Bozkurt Hazarr. Dirinya bekerja sama dengan Fouad Mokdad untuk mengembangkan yang disebut-sebut menggunakan basic dari aplikasi YoWhatsApp.

Meskipun menggunakan basic core dari YoWhatsApp, aplikasi ini tetap memiliki daya tarik tersendiri. Jadi, aplikasi ini bisa menjadi solusi yang tepat bagi Anda yang ingin mulai mencoba WA mod.

Sama seperti WA mod lainnya, WhatsApp Aero pada dasarnya memang versi modifikasi dari WhatsApp original. Seperti yang telah diketahui, WA resmi memang memiliki cukup banyak keterbatasan. Hal inilah yang membuat sebagian orang memilih WA mod.

Hadirnya berbagai aplikasi WA mod, termasuk WhatsApp Aero merupakan solusi fitur privasi yang lebih lengkap. Meski termasuk baru muncul, aplikasi ini memiliki fitur menarik tersendiri yang layak dicoba.

Fitur Unik WhatsApp Aero Terbaru

Sebagai salah satu aplikasi yang meramaikan variasi WA mod, WhatsApp Aero memiliki beberapa fitur menarik. Jadi, tidak ada salahnya apabila Anda mencoba aplikasi modifikasi ini sebagai pemula. Lalu, apa saja fitur-fitur menarik yang ditawarkan?

1. Anti Force Close/Lag

Anti-Force-Close-Lag

Tidak sedikit pengguna WA mod yang mengalami kendala force close. Kondisi ini sendiri merupakan saat dimana aplikasi tiba-tiba menutup sendiri. Pada dasarnya, hal ini memang kerap kali terjadi pada aplikasi modifikasi.

Penyebabnya bisa jadi karena script kode program yang masih belum sempurna. Jadi ketika dijalankan, aplikasi sering  melakukan close dengan sendirinya. Untuk beberapa kesempatan, bahkan aplikasi tersebut tidak merespon sama sekali.

Oleh karena itu, sebaiknya pilih WA mod dengan kemungkinan force close yang lebih minim. Developer WhatsApp Aero telah menjamin bahwa aplikasi ini sudah disempurnakan agar anti ag. Jadi, Anda tidak perlu khawatir aplikasi ini akan menutup dengan sendirinya.

2. Sharing File Lebih Fleksibel

Sharing-File-Lebih-Fleksibel

Tidak sedikit yang merasa batasan pengiriman file dari WhatsApp oringinal kurang. Seperti yang diketahui, pada versi resmi hanya memberikan kapasitas maksimal 16 MB file terkirim. Sedangkan jika menggunakan WA mod ini, Anda bisa mengirim file sampai 1 GB.

Tidak hanya itu, Anda juga tidak perlu khawatir file yang dikirim menurun kualitasnya. Jadi, ukuran file yang dikirimkan merupakan ukuran asli tanpa takut pecah atau blur.

3. Fitur Keamanan

Fitur-Keamanan

Fitur keamanan ini sangat berguna bagi Anda yang tidak ingin aplikasi WhatsApp dibuka orang lain secara sembarangan. WhatsApp Aero menghadirkan fitur kunci aplikasi dengan menggunakan pin, pola, dan kata sandi.

Sebelumnya, mungkin Anda harus mendownload aplikasi ketiga untuk mengunci aplikasi. Jadi ketika ponsel tidak sengaja tertinggal, orang lain tidak akan bisa membuka isi chat WA Anda.

4. Fitur Privasi Lebih Lengkap

Fitur-Privasi-Lebih-Lengkap

Ingin mengatur privasi secara lebih lengkap? Anda bisa mengandalkan aplikasi ini untuk menyembunyikan status sedang mengetik, status online, dan memilih siapa saja yang bisa melihat story Anda.

Tidak hanya itu, masih banyak opsi pengaturan privasi lainnya yang bisa dimanfaatkan. Misalnya hide view status, centang satu, sembunyikan centang biru, dan menghilangkan keterangan waktu ketika menyalin chat.

5. Kustomisasi Tampilan secara Leluasa

Kustomisasi-Tampilan-secara-Leluasa

Mau mempercantik tampilan interface WhatsApp? WA mod satu ini bisa diandalkan karena menyediakan ribuan tema yang bisa digunakan dengan mudah. Tersedia tema lucu dan unik yang bisa langsung diunduh langsung dari aplikasi ini.

Tidak hanya itu, tersedia pula berbagai pilihan stiker yang bisa digunakan saat chatting. Dengan demikian, berbalas pesan pun akan lebih ekspresif. Anda bisa mendapatkan ratusan stiker unik yang disediakan store Aero WhatsApp.

Tersedia fitur personalisasi yang memungkinkan Anda mengatur setiap komponen interface. Misalnya tampilan bubble chat, tab, sampai posisi foto profil yang bisa diubah sesuai selera. Tidak sampai disitu, pengguna juga bisa mendapatkan fitur DBD mode, anti revoke, dan fitur anti banned.

6. Mengunci Chat Tertentu

Mengunci-Chat-Tertentu

Fitur ini akan sangat bermanfaat bagi yang ingin mengamankan sebuah chat dari keisengan orang lain. Fitur ini bisa digunakan dengan mudah tanpa harus menginstall aplikasi tambahan apapun. Dengan demikian, penggunaannya lebih simple dibanding tanpa WA mod.

7. Anti Delete Chat

Anti-Delete-Chat

Penasaran dengan isi chat yang terlanjur dihapus pengirimnya? Tidak perlu khawatir, aplikasi ini akan menjawab semua rasa penasaran Anda dengan fitur anti delete chat. Dengan demikian, pengguna tidak perlu merasa kesal lagi ketika tidak bisa membaca pesan yang terlanjur dihapus.

8. Memindahkan Data dengan Mudah

Memindahkan-Data-dengan-Mudah

Bagi pemula yang ingin menggunakan WA mod, mungkin akan sedikit takut datanya akan hilang. Tidak perlu khawatir, WhatsApp Aero memungkinkan penggunanya untuk memindahkan data dari aplikasi WA ke WA mod dengan mudah.

Aplikasi ini menyediakan fitur khusus untuk melakukan backup dan restore tanpa ribet. Jadi, Anda tidak perlu khawatir akan kehilangan data kontak dan chat.

Download Aero WhatsApp Terbaru

Download-Aero-WhatsApp-Terbaru

Untuk mendapatkan fitur-fitur terbaik, sebaiknya download aplikasi Aero WhatsApp terbaru. Anda bisa mendownload versi 12.1 melalui link yang disediakan di bawah ini. Seperti aplikasi modifikasi pada umumnya, Anda tidak bisa menemukan WA mod ini di Google Playstore.

Dengan mendownload versi terbaru, resiko terkena banned bisa diminimalisir. Jika sudah terkena banned, akun WhatsApp Anda jadi tidak bisa digunakan. Bagi yang ingin menggunakan aplikasi ini, silahkan pilih link download berikut ini.

Nama WhatsApp Aero Apk
Versi V12.1
OS Android 4.2 up
Ukuran 68 MB

Aero WhatsApp Apk (68 MB)

Cara Install WhatsApp Aero di Smartphone Android

Seperti pada aplikasi mod lainnya, WhatsApp mod jenis ini juga cukup mudah dalam hal instalasi. Bagi yang pertama kali menginstall aplikasi modifikasi, sebaiknya ikuti langkah-langkahnya berikut ini.

1. Spesifikasi Minimum

Spesifikasi-Minimum

Untuk menjalankan aplikasi modifikasi, Anda perlu memahami beberapa spesifikasi yang dibutuhkan. Setidaknya, ponsel Android yang bisa digunakan untuk menginstall aplikasi ini adalah minimal menggunakan OS Android 4.1.

Sedangkan untuk kapasitas RAM, setidaknya sebesar 1 GB. Untuk penyimpanan minimal 500 MB agar aplikasi ini bisa berjalan dengan lancar.

2. Langkah-Langkah Instalasi

Setelah memastikan bahwa ponsel Android telah sesuai, selanjutnya Anda bisa menginstall aplikasi ini dengan mudah. Adapun panduan yang bisa diikuti adalah sebagai berikut.

  • Buka menu Pengaturan di smartphone, lalu aktifkan opsi Install Apps from Unknown Sources.

Buka-menu-Pengaturan-di-smartphone-lalu-aktifkan-opsi-Install-Apps-from-Unknown-Sources

  • Opsi tersebut dipilih mengingat aplikasi WhatsApp modifikasi tidak berasal dari Google PlayStore.
  • Klik link download aplikasi yang telah disediakan di atas. Selanjutnya, klik pada file apk Aero WhatsApp tersebut untuk melakukan instalasi.
  • Proses instalasi akan berjalan secara otomatis, tunggu sampai proses ini selesai.

Jika melakukan langkah-langkah di atas dengan benar, maka file yang diinstall tidak akan corrupt. Apabila proses instalasi sudah selesai, Anda bisa langsung login dengan mengisi kolom pendaftaran akun terlebih dahulu.

Cara daftar aplikasi ini pada dasarnya tidak jauh berbeda ketika registrasi di aplikasi WhatsApp original.

Apakah WhatsApp Aero Aman dari Banned Sepenuhnya?

Apakah-WhatsApp-Aero-Aman-dari-Banned-Sepenuhnya

Meski developer aplikasi ini mengklaim WA mod ini bebas banned, pada dasarnya hal ini tidak berlaku sepenuhnya. Mengingat kendala banned memang mungkin saja terjadi pada aplikasi modifikasi manapun.

Oleh karena itu, hal ini tergantung dari konsistensi developer untuk mengupdate aplikasi yang dikembangkannya. Pengembang WA mod memang harus rutin memantau secara berkala terhadap kebijakan yang dikeluarkan WhatsApp resmi.

Agar WhatsApp Aero yang Anda gunakan aman dari banned, sebaiknya gunakan versi terbaru seperti yang sudah disediakan di atas. Selain itu, dalam segi keamanan aplikasi ini pada dasarnya tidak jauh berbeda dengan aplikasi lain.

Mengingat aplikasi ini dikembangkan oleh developer pihak ketiga. Hal ini tidak menutup kemungkinan aplikasi akan mengandung malware, virus, maupun kode rahasia yang mungkin merugikan penggunanya. Misalnya untuk tujuan pencurian data.

Oleh karena itu, sebaiknya gunakan WhatsApp asli untuk keperluan akun utama. Terutama jika tujuan Anda adalah untuk bisnis dan transaksi keuangan. Sedangkan penggunaan WhatsApp mod bisa diterapkan di akun kedua saja.

Anda bisa menyiapkan sim card dan data lain yang sekiranya tidak terlalu berbahaya apabila dicuri pihak lain. Itulah mengapa penggunaan aplikasi modifikasi harus dipertimbangkan dengan baik dan benar. Mengingat resiko yang bisa ditimbulkan memungkinkan kerugian bagi penggunanya.

Aero WhatsApp memang bisa menjadi pilihan yang tepat bagi yang ingin mencoba aplikasi WA mod. Terutama bagi Anda yang termasuk pemula mencoba WA mod ini. Fitur-fitur di dalamnya termasuk lengkap dan tidak kalah menarik dengan aplikasi mod lainnya.

 

Lihat Juga :

  1. Whatsapp Plus Mod Apk Download Gratis 2021
  2. GB WhatsApp Mod Apk Download (Ter-UPDATE) Anti Banned
  3. GB Instagram Mod Apk Download (Bisa Liat Snapgram Tanpa Ketahuan)
  4.  AZWhatsApp Download Mod Apk Latest Version (Anti Ban)
  5.  WhatsApp Transparan Mod Apk Download Terbaru (Anti Banned)