Cara Unlock Andromax M2Y Dengan DC Unlocker di Laptop

Posted on

Andromax M2Y merupakan salah satu modem yang banyak digunakan saat ini. Sinyalnya cukup bagus di beberapa wilayah. Namun alasan kenapa cara unlock andromax M2Y ini harus Anda pahami adalah karena kelemahan yang ada di dalam modem satu ini. Andromax M2Y ini adalah modem yang hanya bisa kompatibel dengan kartu CDMA smartfren.

Bagaimanapun juga hal ini bisa menjadi kendala. Terutama pada saat jaringan sedang buruk atau saat kuota Anda habis. Untungnya ada cara yang bisa dilakukan agar modem satu ini bisa kompatibel dengan berbagai jenis kartu SIM. Ikuti penjelasannya sampai tuntas disini.

Cara Unlock Modem Smartfren

Untuk melakukan proses unlocking modem smartfren ini, ada satu aplikasi yang Anda butuhkan. Aplikasi tersebut adalah DC Unlocker. Aplikasi satu ini terbukti ampuh untuk membuka kunci modem one card CDMA atau GSM sehingga bisa kompatibel dengan berbagai jenis kartu SIM lainnya.

Perlu diketahui, saat ini aplikasi DC Unlocker sudah digunakan oleh lebih dari 350 ribu orang di seluruh dunia dan bisa Anda unduh di situs resminya. Jadi keamanan dari aplikasi satu ini sudah tidak perlu Anda ragukan lagi.

Untuk meng-unlock modem Andromax M2Y, langkah pertama yang harus dilakukan adalah mendownload dan menginstalkan aplikasi DC unlocker itu sendiri. Langsung saja, ikuti langkah-langkah di bawah ini hingga tuntas.

1. Cara Download dan Instal Aplikasi DC Unlocker

Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah mendownload aplikasi DC Unlocker itu sendiri. Untuk lebih memudahkan, ikuti langkah-langkah di bawah ini sampai selesai.

  • Pastikan komputer atau laptop Anda terkoneksi dengan internet
  • Buka browser di laptop Anda, sangat direkomendasikan untuk menggunakan chrome
  • Buka situs resmi aplikasi DC Unlocker di https://www.dc-unlocker.com/
  • Kemudian klik menu bar “download” di bawah menu search di bagian atas..

Kemudian-klik-menu-bar-download-di-bawah-menu-search-di-bagian-atas

  • Setelah mengklik menu download, disini Anda akan melihat beberapa menu aplikasi DC Unlocker. Pilih yang pertama yakni “DC-unlocker client for Windows”
  • Klik tombol “download” atau “change log” yang ada di bawahnya

Klik-tombol-download-atau-change-log-yang-ada-di-bawahnya

  • Anda akan dibawa ke halaman baru. Pilih file ter atas “DC-unlocker client download”. Nama filenya adalah dc-unlocker2client_1.00.1431.zip. Ukuran filenya hanya 11,47 Mb.
  • Tunggu proses download hingga selesai.
  • Setelah selesai, ekstrak file DC Unlocker yang sudah Anda download sebelumnya.
  • Instalkan pada laptop Anda.

 

Kalau sudah menyelesaikan tahap pertama ini, Anda hanya tinggal melanjutkan ke tahap selanjutnya yakni tahap unlocking modem Andromax M2Y ini. Cara selanjutnya sangat mudah karena bergantung pada aplikasi DC Unlocker itu sendiri.

2. Proses Unlock Modem Andromax M2Y

Cara unlock Andromax M2Y ini sendiri terbilang sangat mudah. Pertama-tama Anda hanya perlu memastikan kalau aplikasi DC Unlocker sudah terinstal dengan benar di laptop. Untuk langkah langkah selanjutnya, Anda bisa mengikuti penjelasan di bawah ini.

  • Pertama, buka aplikasi DC Unlocker di Laptop Anda
  • Sambungkan modem Andromax M2Y yang Anda miliki ke laptop dengan menggunakan kabel USB bawaan.
  • Pada aplikasi DC Unlocker, klik opsi “Select Manufacture”. Cari brand modem Andromax M2Y yang hendak di unlock.
  • Kemudian setelahnya klik opsi “Select Model” Pilih varian modem yang tersedia di sana.

Kemudian-setelahnya-klik-opsi-Select-Model-Pilih-varian-modem-yang-tersedia-di-sana

  • Kalau Anda kesulitan, Anda juga bisa memilih opsi “Auto Detect” dengan mengklik ikon kaca pembesar. Aplikasi DC Unlocker ini akan mencarikan merk dan tipe modem terbaik untuk modem Anda.
  • Setelah modem Anda terdeteksi oleh aplikasi, cara unlock andromax M2Y selanjutnya adalah memasukkan kata ID Admin dan kata sandi yang biasa Anda gunakan untuk masuk ke server andromax. ID dan sandi standar adalah “admin” tanpa tanda kutip.

Setelah-modem-Anda-terdeteksi-oleh-aplikasi-cara-unlock-andromax-M2Y-selanjutnya-adalah-memasukkan-kata-ID-Admin-dan-kata-sandi

  • Setelah selesai, Anda hanya tinggal mengklik menu unlock yang ada di bagian bawah.
  • Tunggu proses unlocking ini hingga selesai.
  • Kalau berhasil, akan muncul notifikasi “Unlock Success” pada aplikasi DC Unlocker di laptop Anda.

Jika sudah sampai ke tahap ini, maka modem sudah bisa digunakan dan Anda bisa menggunakan berbagai jenis kartu SIM baik CDMA ataupun GSM untuk berselancar di internet.

3. Cara Lock Kembali Modem Andromax M2Y

Jika Anda merasa performa Modem setelah di unlock mengalami penurunan, tak usah khawatir. Kita tetap bisa mengembalikan performa modem andromax M2Y ini kembali ke setelan pabrik. Caranya juga tidak kalah mudah, Anda hanya perlu menekan tombol reset di bagian belakang modem.

Namun untuk memudahkan Anda dalam melakukannya, Anda bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini sampai tuntas :

  • Pertama Anda hanya tinggal menyalakan modem Andromax M2Y. 
  • Balik modem tersebut. Buka casing belakang modem yang Anda miliki.
  • Ambil klip kertas atau dengan ujung pulpen juga bisa. Ini akan digunakan untuk menekan tombol.
  • Pada bagian belakang modem, ada tombol kecil dengan tulisan reset. Tombol ini terletak di dalam lubang yang berdekatan dengan baterai.

Pada-bagian-belakang-modem-ada-tombol-kecil-dengan-tulisan-reset

  • Tekan tombol tersebut dengan klip kertas ataupun pulpen yang sudah Anda siapkan sebelumnya. Tunggu beberapa detik saja.

Dengan menekan tombol ini, pengaturan wifi Anda akan kembali seperti setelan pabrik. Secara otomatis, Modem Andromax M2Y yang Anda miliki juga akan kembali seperti sedia kala. Anda hanya bisa menggunakan kartu CDMA saja untuk mengakses internet melalui modem.

Tidak Semua Tipe Modem Support Terhadap Aplikasi DC Unlocker

Cara Unlock Andromax M2Y di atas tidak bisa diaplikasikan terhadap semua jenis modem Andromax. Untungnya Andromax M2Y ini merupakan salah satu modem yang bisa diunlock dengan berbagai cara salah satunya tentu dengan menggunakan aplikasi DC Unlocker yang sudah kami jelaskan ini.

Sejauh ini, aplikasi DC Unlocker hanya kompatibel terhadap jenis modem Andromax M2Y, M2S, M3Z, M3Y dan M2P. Untuk Anda yang menggunakan modem selai seri di atas, mungkin cara yang sudah kami jelaskan belum tentu sepenuhnya berfungsi.

Kendala Yang Sering Terjadi dan Cara Mengatasinya

Kendala-Yang-Sering-Terjadi-dan-Cara-Mengatasinya

Ada beberapa kendala yang sering terjadi saat cara unlock Andromax M2Y ini dilakukan. Namun tentu saja kami juga memiliki solusi terbaik yang bisa Anda lakukan untuk mengatasinya. Apa saja kendala-kendala tersebut? Simak penjelasannya di bawah ini :

1. Aplikasi DC Unlocker tidak bisa dibuka

Untuk mengatasi kendala ini Anda bisa mengunduh ulang aplikasi DC Unlocker tersebut dan menginstalnya dari awal lagi. Kemungkinan filenya crash (mengalami kerusakan) pada saat diunduh atau saat diekstrak.

2. Proses unlocking terhenti di tengah jalan

Kemungkinan spesifikasi laptop atau komputer Anda Anda tidak sesuai dengan aplikasi DC unlocker tersebut. Coba gunakan laptop lain dengan spesifikasi yang lebih baik untuk melakukannya.

3. Modem Andromax M2Y tidak berfungsi setelah di unlock

Sepertinya ada yang salah dengan proses unlocking yang Anda lakukan. Untuk mengatasi hal ini, Anda bisa mereset modem tersebut kembali ke setelan pabrik, kemudian mengulang cara unlock Andromax M2Y tersebut dari awal lagi.

Agar tidak terjadi kesalahan, pastikan untuk melakukan langkah-langkah di atas secara sistematis. Pahami juga hal-hal yang diperlukan untuk melakukan cara-cara di atas. Hal ini akan membantu Anda untuk melakukan prosesnya dengan benar.

 

Lihat Juga :

 

 

Referensi :

  1. rsddrsoebandi.id
  2. topijelajah.com
  3. wikidpr.id
  4. finland.or.id
  5. cides.or.id
  6. pcpm35rekrutmenbi.id